Overview
Hari libur adalah suatu hari yang ditentukan menurut kebiasaan dan/atau oleh hukum di suatu negara atau wilayah agar dibebaskan atau ditangguhkan dari aktivitas-aktivitas normal harian, seperti pekerjaan dan kegiatan persekolahan. Hari libur umumnya dimaksudkan untuk memperbolehkan warga masyarakat merayakan dan memperingati suatu peristiwa penting menurut tradisi kebudayaan atau ritual keagamaan. Selain itu, hari libur juga bisa dimaksudkan untuk memperingati festival atau hari khusus tertentu yang memiliki nilai sejarah dalam negara atau wilayah tersebut.Selain itu, Presiden juga menentukan hari cuti khusus bagi para aparatur sipil negara (ASN) yang disebut cuti bersama.
Hari libur nasional ditetapkan oleh Pemerintah Pusat, khususnya Presiden Republik Indonesia, sementara tanggal untuk hari-hari libur yang tidak tetap diputuskan setiap tahunnya oleh Kementerian Agama, Kementerian Ketenagakerjaan, dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dalam surat keputusan bersama. Hari-hari yang ditetapkan sebagai hari libur nasional umumnya berupa hari besar keagamaan untuk agama-agama tertentu (khususnya yang diakui secara resmi di Indonesia), hari besar nasional yang memperingati peristiwa penting untuk negara Indonesia, atau hari besar internasional yang umum dirayakan di seluruh dunia. Masing-masing hari libur nasional umumnya dirayakan selama sehari, kecuali Idulfitri yang dirayakan selama dua hari.
Berikut merupakan daftar hari libur yang masih ditetapkan sebagai hari libur nasional di Indonesia dan masih dirayakan hingga per tahun 2024. Dasar hukum terbaru untuk hari-hari libur tersebut diatur oleh Keputusan Presiden No. 8 Tahun 2024.
1. Tahun Baru.
2. Tahun Baru Imlek.
3. Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW.
4. Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka.
5. Wafat Isa Almasih.
7. Hari Buruh Internasional.
8. Kenaikan Isa Almasih.
9. Hari Lahir Pancasila.
10. Hari Raya Waisak.
11. Hari Raya Idul Adha.
12. Tahun Baru Islam.
13. Hari Kemerdekaan RI.
14. Maulid Nabi Muhammad SAW.
15. Hari Raya Natal.
berikut juga merupakan daftar cuti bersama:
1. Cuti Bersama Tahun Baru Imlek.
2. Cuti Bersama Hari Raya Nyepi.
3. Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri.
4. Cuti Bersama Waisak.
5. Cuti Bersama Hari Raya Natal.
1. Tahun Baru.
2. Tahun Baru Imlek.
3. Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW.
4. Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka.
5. Wafat Isa Almasih.
7. Hari Buruh Internasional.
8. Kenaikan Isa Almasih.
9. Hari Lahir Pancasila.
10. Hari Raya Waisak.
11. Hari Raya Idul Adha.
12. Tahun Baru Islam.
13. Hari Kemerdekaan RI.
14. Maulid Nabi Muhammad SAW.
15. Hari Raya Natal.
berikut juga merupakan daftar cuti bersama:
1. Cuti Bersama Tahun Baru Imlek.
2. Cuti Bersama Hari Raya Nyepi.
3. Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri.
4. Cuti Bersama Waisak.
5. Cuti Bersama Hari Raya Natal.